Sabtu

Manfaat Ngeblog

Postingan kali ini untuk anda yang belum ngeblog sampai saat ini, maka mungkin beberapa manfaat ngeblog berikut bisa mendorong anda untuk segera ngeblog :

1. Membangun Komunitas Anda Sendiri

Ngeblog adalah sarana membangun komunitas, yaitu orang-orang yang ada dalam lingkup pengaruh anda, orang-orang yang sebidang dengan anda dan memandang anda sebagai orang yang ahli di bidang tersebut.Orang akan datang membaca dan kagum dengan kontent atau isi blog yang anda tulis.

Mereka biasanya akan datang kembali secara berkala, terutama jika blog anda terus di update sehingga tercipta komunitas orang yang bisa anda pengaruhi. Mereka akan membeli dari anda, mendengarkan rekomendasi anda dan membeli produk yang anda promosikan. Jadi membangun komunitas sangat penting.


2. Sebagai Sarana Berkomunikasi dengan Komunitas Anda

Dengan blog pengunjung bisa sahut-sahutan mengomentari, bertanya, memuji, membantu menjelaskan dll. Dan komentar mereka pun menjadi tambahan kontent bagi blog anda agar blog anda mendapatkan tambahan update setiap waktu.

3. Blog Sangat Disenangi oleh Search Engine

Search engine seperti google, yahoo, msn dll sangat suka dengan blog dikarnakan blog secara alami ramah search engine(search engine friendly). Semakin banyak anda mengisikan kontent maka semakin search engine senang dan rajin berkunjung ke blog anda.

4. Orang senang Membaca Blog

Orang bisa asyik membaca blog sampai berjam-jam karena blog mempunyai struktur konten yang unik, yaitu yang paling baru ada diurutan teratas. Orang juga bisa membaca-baca arsip kita.

5. Blog Sebagai Alat Pembangun Kepercayaan dan Kredibilitas

Begitu banyak penipuan dan orang yang tidak bertanggung jawab menjadikan orang tidak mudah percaya dan membeli dari siapapun. Tetapi tidak begitu masalah bila anda rajin ngeblog karena orang datang ke blog anda, melihat berbagai artikel anda dan bisa merasakan ketulusan anda. Orang juga bisa menilai seberapa baik dan ahli anda dari postingan-postingan di blog.

6. Blog juga Sebagai Alat Untuk Mempromosikan Produk

Orang hanya akan membeli kepada siapa mereka percaya, suka dan kenal. Ketika mereka suka datang ke blog anda dan menganggap anda ahli maka mudah untuk menjual kepada mereka produk yang anda promosikan. Bukankah dengan hal ini bisnis online anda jadi mudah untuk menghasilkan uang?

Mudah-mudahan apa yang saya sampaikan bermanfaat.

Langganan Artikel Via Email:

Delivered by FeedBurner

0 komentar:

Posting Komentar

Harap tidak memberikan komentar SPAM, Komentar SPAM akan dihapus

Artikel Terkait Lainnya

 

My Blog List

Komunitasku

Followers

Bisnis di Internet Copyright © 2009 Blogger Template Designed by Bie Blogger Template